• SMK NEGERI 1 TUBAN
  • Terdepan dan Terpercaya

LKTI TINGKAT NASIONAL NIPRO TAHUN 2018 ITS - SURABAYA

Tuban merupakan salah satu kota yang menyimpan kekayaan alam sangat luar biasa. Seperti yang telah kita ketahui bersama di kota Tuban terkenal dengan pohon endemiknya yaitu siwalan. Dari pohon siwalan kita dapat menikmati langsung segarnya air legen, manisnya gula aren dan lembutnya buah siwalan. Namun,  pemanfaatan buah siwalan dalam jumlah yang cukup besar menyisakan sebuah permasalahan baru yaitu limbah kulit siwalan.

Limbah kulit siwalan sebenarnya bukanlah menjadi permasalahan yang serius apabila kita bisa memanfaatkan dengan tepat. Maka, ditangan-tangan dingin anak SMK Negeri 1 Tuban inilah limbah kulit siwalan dapat disulap menjadi briket merupakan energy alternative pengganti batu bara. Menyusul penelitian berikutnya yaitu kulit siwalan juga dapat dijadikan adsorben yang dapat menyerap emisi gas buang kendaraan bermotor serta serabut kulit siwalan digunakan untuk membuat polybag organic yang ramah lingkungan.

Pada Event LKTI “National Innovation Project” (NIPRO) yang diselenggarakan oleh Vokasi ITS - Surabaya ini pada tanggal 3-4 Maret 2018, Yusril Danang Mahendra (XII KI-2), Ika Favia Anggraeni (XI KI-1) dan juga M. Kholiq Iqbal Basith (XI IL-2) mencoba untuk menyimpulkan dari penelitian- penelitian sebelumnya dan ingin memperkenalkan potensi Tuban ke belahan dunia yang lain bahwa dari limbah endemic kota Tuban berupa kulit siwalan dapat dihasilkan produk-produk APIIK.

Pada lomba kali ini peserta lomba berasal dari berbagai daerah. Ada yang dari Bengkulu, Kendari - Sulawasi Tenggara, Yogyakarta, Jakarta, Bali, Semarang Lamongan, Sidoarjo, Tuban, dan masih banyak lagi yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu.  Kami tidak hanya dituntut untuk mempresentasikan karya kami dihadapan para dewan juri yang terdiri dari 3 juri berlatar belakang akademik teknik kimia dari ITS. Namun kami juga harus bisa menyajikan dalam bentuk stand dan poster pada lokasi pameran produk dan alat yang telah disediakan panitia dengan pengunjung bisa dosen, mahasiswa, siswa sekitar Surabaya dan masyarakat umum.

Alhamdulillah…… bonus dari kerja keras kami, Alloh SWT memberikan kepercayaanNya pada kami untuk memboyong tropi juara 3 Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pengumuman Kelulusan SMK NEGERI 1 TUBAN Tahun 2023

Menindaklanjuti Nota Dinas Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bojonegoro tanggal 4 Mei 2023 tentang Pengumuman Kelulusan SMA/SMK Tahun 2023, maka  perlu disampaikan hal-hal seb

05/05/2023 08:55 - Oleh Administrator - Dilihat 922 kali
MikroTik Academy SMK Negeri 1 Tuban

SMKN 1 Tuban memiliki program pelatihan jaringan komputer yang sangat terkenal, terutama di bidang router dan sistem jaringan. Salah satu pelatihan yang diselenggarakan oleh sekolah i

15/03/2023 10:00 - Oleh Administrator - Dilihat 805 kali
Indonesia ukir prestasi di Worldskills Competitions 2019

Perhelatan Akbar Kompetisi keahlian Dunia berakhir semalam 27 Agustus 2019 di Kazan Arena, Rusia.  Alhamdulillah..Indonesia menoreh prestasi yang membanggakan dengan rincian : - S

07/10/2019 00:00 - Oleh Administrator - Dilihat 2348 kali
Ayo Menulislah untuk Menginspirasi Indonesia menjadi Lebih Baik

Ikuti workshop kepenulisan bersama Dr. N. Faqih Syarif H, M.Si - Spiritual Motivator , Penulis Buku dan Entrepreneur. Di bimbing lgs sampai menjadi Buku selama tiga bulan. Tgl 23 Agustu

07/10/2019 00:00 - Oleh Administrator - Dilihat 2312 kali